
Minggu, 27 April 2025 cuaca begitu bersahabat. Pagi itu kira-kira pukul 09.00 WIB, kami TIM GOAPP beserta ke 26 anak asuh kami, sedang melakukan persiapan keberangkatan ziarah di teras Gereja St. Herkulanus Depok.
Kami akan menuju ke lokasi ziarah yaitu Taman Doa Bunda Maria Ratu (BMR) Paroki Sukatani Bogor. Kami konvoi menggunakan 5 kendaraan pribadi dan tiba di lokasi tepat pukul 10.00 WIB, disambut petugas Paroki Sukatani dengan sangat ramah dan mendampingi kami selama berada di lokasi.
Sungguh berkat Tuhan yang luar biasa bagi anak-anak GOAPP, mendapat perlakuan yang spesial dari petugas BMR, terkait dengan persiapan konsumsi yang diperbolehkan membawa bekal dari rumah masing-masing dan area makan yang disediakan khusus buat rombongan kami.
Dengan kegiatan ziarah ini kami pengurus GOAPP berharap adanya :
- Pertumbuhan spiritual anak-anak asuh kami hingga mengalami pertumbuhan spiritual yang lebih dalam.
- Kebersamaan dan keakraban yang dapat mempererat hubungan antara anak-anak asuh kami dan menciptakan kebersamaan yang lebih kuat.
- Pemahaman tentang Tahun Yubilium hingga dapat memahami lebih dalam tentang makna dan signifikansi Tahun Yubilium sebagai Tahun Ziarah dan Harapan.
- Kesadaran akan kehadiran Tuhan hingga dapat meningkatkan kesadaran anak-anak asuh kami akan kehadiran Tuhan dalam kehidupan sehari-hari.
Harapan tersebut kami kemas melalui doa, games berhadiah, makan bersama dan berfoto pribadi maupun foto bersama, kami melihat ada suasana bahagia dan nyaman pada anak-anak kami. Kegiatan kuis dan game yang diadakan setelah sharing pasti sangat menyenangkan bagi peserta. Ini dapat membantu mereka untuk lebih memahami materi yang disampaikan dan membuat kegiatan lebih interaktif.
Sepulang ziarah tak lupa kami memberikan tugas membuat tulisan pada selembar kertas tentang pengalaman ziarah tersebut yang kami gunakan sebagai syarat mendapatkan dana pendidikan dari GOAPP.
Sangat bersyukur kami boleh diberikan kesempatan untuk melayani anak-anak asuh kami dan melihat mereka tumbuh secara spiritual dalam kebersamaan yang lebih kuat serta mempererat hubungan antara keluarga-keluarga tersebut.
Kegiatan seperti ini sangat penting untuk membangun komunitas gereja yang lebih kuat dan solid. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi kegiatan lainnya.